HeadlineMUBANasionalNUSANTARAOgan Komering UluOKU SelatanOKU TimurOLAHRAGASUMSEL

Cabor Catur Muba Sumbang 10 Medali dengan Perolehan 5 Emas

OKU, MEDIASRIWIJAYA – Cabang olahraga (Cabor) catur berhasil menambah koleksi medali emas kontingen Muba, Kamis (25/11/2021).

“Musi Banyuasin (Muba) menjadi juara 1 dengan perolehan, 5 medali emas, 4 perak dan 1 perunggu. Sedangkan di posisi ke 2 kabupaten Muara Enim mendapatkan 3 medali emas, 2 medali perunggu. Diposisi ketiga kabupaten PALI dengan 2 medali emas, 4 medali perak dan 3 medali perunggu,”beber Pelatih Catur Nurdin Abubakar SE.

Kategori catur standar beregu putri mendapatkan 1 medali emas. 1 medali perak diraih oleh Nyimas Shita prima citra Ms.

Menurut, Drs Yohanes Yubhar MM selaku ketua Cabor Catur, 1 medali emas beregu putri di raih oleh Wulandari Saputri,Alicia Fitri Wahida,Cindo Viktoria CH,Nova Suci Wulandari. “Kemudian, 1 Medali Perak kembali diraih oleh Muhamad Alhabsyi pada Catur standar perorangan. Adapun total keseluruhan perolehan medali Catur yaitu 5 medali Emas, 4 medali perak dan 1 medali perunggu,”ulasnya.

Plt Bupati Musi Banyuasin Beni Hernedi SIP, menuturkan rasa bangga terhadap cabor catur yang sudah berada diposisi pertama dengan perolehan sebanyak 10 medali. “Saya sangat mengapresiasi atas prestasi yang sudah didapatkan ini. Untuk Cabor Muba lainnya ayo lebih semangat lagi. Muba pasti Juara,”ungkapnya. (rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *