Pengecekan Kondisi Kesehatan Dan Hasil Swab PMI / TKI Di LPMP
Pontianak – Pada hari ini rabu tanggal 02 juni 2021 telah dilaksanakan kegiatan piket harian di lokasi karantina Pekerja Migran Indonesia (PMI) Jl. Abdul Muis Kelurahan Saigon Kecamatan Pontianak Timur. Piket harian ini diwakili oleh beberapa orang anggota dari Satuan Kodim 1207/BS dan Satuan Koramil 1207-04/Pontianak Timur.Rabu (02/06/2021)
Tujuan diadakannya piket harian ini adalah untuk mengawasi kondisi kesehatan serta kegiatan PMI selama berada di lokasi karantina. PMI tidak diizinkan keluar dari kamar mereka selama masa karantina berlangsung. Hal ini dimaksudkan agar tercapainya tujuan awal dari program pemerintah secara maksimal yaitu mencegah penularan virus covid 19 dengan cara memutus mata rantai virus tersebut.
PMI yang sedang dikarantina saat ini sudah melakukan tes swab di lokasi karantina. Beberapa orang diantaranya ada yang sudah keluar hasil swabnya. Mereka yang hasil swabnya negatif, diizinkan kembali ke kampung halaman masing-masing. Namun PMI yang hasil swabnya positif, akan dipindahkan ke rusunawa untuk dikarantina kembali sampai hasil swab berikutnya dinyatakan negatif.
(Pendim 1207/BS)
