Aplikasi Srikandi Pemkot Pagaralam Permudah Pengarsipan OPD
foto: ms/ref
PAGARALAM, MEDIASRIWIJAYA – Arsip dokumen merupakan hal penting dalam organisasi perangkat daerah (OPD),Manakala arsip dokumen hilang bisa fatal jadinya. Berkenaan dengan arsip, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pagar Alam Samsul Bahri Burlian menghadiri Rapat Penunjukkan Tim Implementasi Percepatan E-Arsip Aplikasi Srikandi di Lingkungan Pemerintah Kota Pagar Alam, di Ruang Rapat Besemah III (Tige), Setdako Pagar Alam, Senin (9/1).
foto: ist – Sekda Kota Pagaralam.
Aplikasi Srikandi (Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi) yang diinisiasi oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pagar Alam ini akan ditargetkan luncur pada tahun 2023 di Kota Pagar Alam. Aplikasi ini nantinya akan memudahkan semua instansi dalam mengarsipkan dokumen penting terkait dinas masing-masing, juga dapat mengefektikan waktu dalam pekerjaan.
Rapat ini juga membahas mengenai sistem kerja pada aplikasi Srikandi, dan menunjuk pilot project (beberapa instansi) yang akan mengimplementasikan aplikasi ini untuk pertama kali di lingkungan pemerintah kota Pagar Alam.
Adapun beberapa prasyarat untuk implementasi aplikasi SRIKANDI ini, yaitu Perangkat komputer dan koneksi internet, Scanner (dibagian penerimaan naskah dinas), Struktur organisasi dan tata kerja instansi, serta Instrumen kearsipan (tata naskah dinas, klasifikasi arsip, jadwal retensi arsip, dan SKKAAD).
Pada kesempatannya, Sekda Kota Pagar Alam berpesan untuk semua Tim Implementasi Percepatan E-Arsip Aplikasi Srikandi ini, untuk dapat menguasai aplikasi ini sebelum diluncurkan, agar meminimalisir kesalahan-kesalahan yang tidak diinginkan.(Rep)