Kodim 0718/Pati

Polisi Jaken Juga Terus Ada Mewarnai Pekerjaan Pengecoran Jalan TMMD Reguler Kodim Pati

PATI,MEDIASRIWIJAYA – Sejumlah anggota Kepolisian dari Polsek Jaken, bahkan dari Polres Pati, masih terus eksis membantu Satgas TMMD Reguler 111 Kodim Pati, mengecor jalan 1.450 meter, lebar 2,6 meter di Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Kamis (1/7/2021). “Mereka adalah para Bhabinkamtibmas jajaran Polsek Jaken, untuk memperkuat 10 orang anggota BKO dari Polresta Pati, yang tergabung dalam Satgas TMMD,” ungkap Kapten Kav Budi Karyadi, Danramil 16/ Jaken, Kodim 0718/Pati.

Terpisah disampaikan Kapolsek Jaken, Iptu Subadi, SH, bahwa pihaknya tetap menerjunkan anggotanya ke lokasi TMMD secara bergantian. “Kita menjadwal para Bhabinkamtibmas untuk membantu tugas Bhabinkamtibmas setempat di lokasi TMMD,” ujarnya.

Iptu Subadi, SH berkomitmen akan membantu mensukseskan TMMD hingga selesai (14/7). Terlebih lagi, pembangunan dilaksanakan di wilayah kerjanya, yaitu Desa Tamansari. “Kita juga akan terus mensupport TNI sambil mengabdi kepada masyarakat,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *