HeadlineHukum&KriminalMuaraenimNasionalNUSANTARAPalembangPolda SumselPrabumulihSUMSEL

Kapolda Cek Lokasi TKP Pengrusakan Tower SUTT 123 Milik PT PLN

Keterangan foto: Kapolda Sumsel mendatangi langsung lokasi Tempat Kejadian Perkara (TKP) pengrusakan tower SUTT milik PT PLN di Desa Tanjung Terang Kec Gunung Megang Muaraenim.

MUARA ENIM, MEDIASRIWIJAYA – Kapolda Sumatera Selatan (Sumsel), Irjen Pol A Rachmad Wibowo, SIK, dalam kunjungan kerja (Kunker) di Desa Tanjung Terang Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim,  spontan Kapolda dan Rombongan meninjau dan mengecek TKP pengrusakan Tower SUTT 123 milik PT PLN, Kamis (1/12) pukul 10.45 Wib

Dalam kunkernya Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo, SIK didampingi oleh beberapa pejabat PJU Polda Sumsel di antaranya. Dirreskrimum Polda Sumsel Kombes Pol. Muhammad Anwar Reksowidjojo, S.H., S.I.K. Dirbinmas Polda Sumsel Kombes Pol. Heru Trisasono, S.I.K., M.Si. Dirintelkam Polda Sumsel diwakili Wadirintelkam Polda Sumsel AKBP Dwi Mulyanto, S.I.K., S.H dan Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi, S.I.K. Kapolsek Gunung Megang, AKP Nasharudin SH dan Danramil Gunung Megang, Kapten Agus Sonjaya.

Turut hadir pihak eksternal, Manager PLN UPT Palembang. Andi Setiawan, S.T. Manager ULTG Prabumulih Toni Sudaryanto, S.T.. Pihak ketiga PT. Duma Bakti Legowo. Unsur pimpinan Desa Tanjung Terang Ibu Rusmada.

Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo melalui Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Pol Supriadi mengatakan jika rombongan Kapolda ke Muaraenim selain kunker juga melaksanakan pengecekan ke lokasi pengrusakan tower PT PLN. “Sebelum ke Muaraenim rombongan melaksanakan pengecekan ke lokasi pengrusakan Tower SUTT 123, dimana besi milik PLN dipotong, kasus ini sudah kita tindaklanjuti masih dalam proses penyelidikan, karena ini menganggu kepentingan orang banyak,” ungkap Kabid Humas.

Masih dikatakan kabid Humas, “Siapa pun yang mengganggu Kamtibmas akan ditindak, insya Allah kasus ini akan terungkap dan ini masih kita kembangkan oleh tim Polda dibackup bersama Polres dan Polsek,” ujarnya.

Berdasarkan informasi yang didapat di lokasi kabel Tower SUTT yang dipotong oleh pihak yang tidak bertanggung jawab, sebagai berikut Tower SUTT 114 Desa Tanjung Terang Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim Tower SUTT 118 Desa Tanjung Terang Kec. Gunung Megang Kab. Muara Enim Provinsi Sumsel.

Tower SUTT 117 Desa Tanjung Terang Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim Provinsi Sumsel dàn Tower SUTT 123 Desa Tanjung Terang Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim Provinsi Sumsel dan Tower Sutt 109 Desa Parjito Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim Provinsi Sumsel.

Selanjutnya, setelah melaksanakan pengecekan TKP tersebut sekitar pukul 10.57 Wib Kapolda Sumsel dan rombongan langsung berangkat ke Polres Muara Enim . (Ly).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *