Butuh Kekuatan Tangan Untuk Menjalankan Mesin Hand Traktor
PATI,MEDIASRIWIJAYA – TNI anggota Satgas TMMD sedang melakukan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dengan warga masyarakat yang sedang bekerja membajak sawah dengan menggunakan alat mesin traktor. Hal itu pemandangan yang tidak seperti biasanya, Serda Sukarji biasa terlihat di lokasi pengecoran jalan sasaran fisik TMMD Reguler ke-111 Kodim 0718/Pati di Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, Kabupaten Pati, kini tampak sedang mengoperasikan mesin traktor (hand traktor) di lahan sawah milik warga, Senin (12/7/2021).
Kegiatan ini dilakukan Serda Sukarji karena pekerjaan pengecoran hampir selesai dalam beberapa hari kedepan. Dan hari kegiatan anggota Satgas TMMD dan warga sebagian menyelesaikan kegiatan pengecoran dan sebagian lagi melaksanakan pembersihan badan jalan yang baru saja selesai dibangun.
Sementara operator traktor Iskandar (35) warga Dukuh Kalimati, Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, Kabupaten Pati, mengaku senang dibantu TNI Satgas TMMD dalam mengoperasikan mesin traktor. Sehingga dirinya bisa istirahat sembari melihat anggota Satgas TMMD menjalankan mesin traktornya.
“Saya tidak menyangka kalau tentara juga bisa menjalankan mesin traktor untuk membajak sawah, padahal bukan pekerjaannya,” kata Iskandar.
Sukarji mengaku bisa mengoperasikan mesin traktor semenjak belum menjadi anggota TNI. Kebetulan orang tuanya punya mesin traktor sendiri untuk membajak sawahnya. Cuma sekarang tampak kaku, sebab sudah lama sekali tidak pernah memegang stang traktor.
“Hari ini saya masih diberi kesehatan dan kekuatan sehingga masih bisa membantu menjalankan traktor Pak Iskandar, walaupun dirinya cuma bekerja untuk petani. Tapi setidaknya saya bisa bernostalgia menjalankan mesin traktor semasa belum menjadi tentara,” ujarnya. (0718)