anggota satgas TMMD bersama Camat pulau Moti mendukung Program Pemerintah tentang serbuan Vaksinasi
Dalam rangka mendukung Program Pemerintah tentang serbuan Vaksinasi serta percepatan pemulihan Covid 19, Danramil 1501- 02 Pulau Hiri Kapten inf Muji Tama dan anggota satgas TMMD bersama Camat pulau Moti bapak Jabib Kaidati serta babinkamtibmas, melaksanakan kegiatan pemantauan tentang serbuan vaksinasi covid-19 kepada warga masyarakat, kecamatan pulau Moti.
Pada kegiatan serbuan vaksinasi tersebut Danramil, 1501-02 pulau Hiri menyampaikan bahwa di sela – sela kegiatan TMMD yg padat kami tetap menghimbau dan mengajak warga masyarakat untuk di vaksin Covid-19 guna memutus mata rantai penyebaran Covid di wilayah Kecamatan pulau Moti.
Pengamanan kegiatan suntik Vaksin Covid-19 ini, untuk memberikan rasa aman kepada warga masyarakat agar dapat memberikan kekebalan serta imun tubuh yang sehat.
Kegiatan Vaksinator yg dipimpin langsung oleh kepala Puskesmas pulau Moti Dr.Safriyano menjelaskan ucapan terima kasih kepada bapak TNI yg tergabung dalam satgas TMMD dalam pelaksanaan Pemantauan dan pengawasan berjalan aman dan tertib, kegiatan pemberian suntik Vaksin jenis sinovac ini kepada warga, pelaksanaan suntik vaksin tetap menerapkan Protokol kesehatan..” ucapnya
