Personel Satgas Pra TMMD Pimpin Masyarakat Laksanakan Karya Bakti
BONE – Personel Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 Kodim 1407/Bone melaksanakan gotong royong bersama warga Desa Baringeng, Kec. Libureng, Kabupaten Bone, Provinsi Sulewesi selatan, Rabu (02/06/2021).
Selain mengerjakan Program TMMD perintisan jalan dan pemasangan garong gorong para Prajurit bersama masyarakat bergotong royong membersihkan jalan desa agar lebih muda di lewati kendaraan.
Masyarakat begitu antusias mengikuti karya bakti ini karena memberikan mamfaat yang besar bagi kampung mereka, yang dapat menjadikan kampung bersih rapi dan sehat.
Komandan Kodim 1407/Bone Letkol Kav Budiman S.H menjelaskan selain Program TMMD personel Satgas Kodim 1407/Bone juga melakukan kegiatan pembinaan komsos sebagai langkah dalam melakukan pembinaan masyarakat agar tidak telibat kegiatan yang melanggar hukum, ungkapnya.
