Kodim 0718/Pati

Dalam Program TMMD Kualitas Material Tetap Di Perhatikan

PATI,MEDIASRIIWJAYA – TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD ) wujud Operasi bakti TNI kepada Masyarakat dalam hal ini di wujudkan dengan adanya pelaksanaan TMMD ke – 111 Kodim 0718/Pati, di Desa Tamansari Kecamatan Jaken Kabupaten Pati.

Pembangunan rehab bedah rumah di Desa Tamansari, bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan warga yang rumahnya tidak layak huni, supaya lebih aman dan nyaman untuk di tempati.
Oleh karena itu sasaran fisik di nilai sangat penting untuk menunjang kegiatan tersebut.

Untuk memperoleh kualitas bangunan yang baik, maka di perlukan beberapa hal yang penting, yang harus di persiapkan, salah satunya adalah material proyek.

Dalam hal material proyek personil satgas rutin melaksanakan pengecekan untuk mengetahui kualitas meterial yang di gunakan pada sasaran fisik.
TMMD ke – 111 Kodim 0718/Pati, di Desa Tamansari hal ini di lakukan agar rumah yang mau di rehab memiliki kualitas yang baik.

“Kualitas material sangat menentukan hasil akhir yang maksimal,” ujar Serda Muslimin.
Di harapkan TMMD ke – 111 Kodim 0718/Pati, di Desa Tamansari dengan tetap koordinasi dengan masyarakat setempat memperoleh hasil yang maksimal serta dapat bermanfaat bagi masyarakat sekitar. ( 0718 ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *