Berantas Buta Arab, Babinsa Rasau Jaya Umum Bagikan Al-Qur’an dan Iqra
Kubu Raya – Koramil 1207-07/Sungai Kakap Kodim 1207/BS terus meningkatkan perannya dalam membangun masyarakat agar lebih berkualitas, termasuk pada aspek pendidikan keagamaan bagi anak-anak. Mewujudkan hal tersebut, Babinsa Rasau Jaya Umum Sertu Sarjono bersama Bhabinkamtibmas membantu membagikan 10 Al-qur’an, 15 Iqro, dan 1 kotak masker anak-anak di Surau Al-barokah RT.026/RW.008 Dusun Rasau Karya dan juga 10 Al-qur’an, 15 Iqro, serta masker anak-anak 1 kotak di Masjid A-lmutalibin RT.005/RW.002 Dusun Rasau Kapuas, Kecamatan Rasau Jaya, Kabupaten Kubu Raya. Selasa (08/06/2021)
Kegiatan ini hasil dari kerjasama Babinsa dengan Rumah Zakat melalui program pengembangan masyarakat yang bertujuan untuk menumbuhkan minat membaca Al-qur’an serta menambah jumlah Al-qur’an yang sudah ada di masing-masing surau dan masjid yang ada.
Babinsa Rasau Jaya Umum Sertu Sarjono menerangkan, “Kegiatan seperti ini sebagai sarana komunikasi sosial (komsos) oleh Babinsa agar lebih dekat degan masyarakat di desa wilayah binaan dan harapannya Al-qur’an dan Iqro ini dapat diamalkan terutama bagi generasi muda serta menjadi manfaat bagi masyarakat” ucapnya.
Pada kesempatan ini, Babinsa juga berpesan kepada masyarakat agar selalu menjaga protokol kesehatan dalam rangka pencegahan covid-19, terutama saat beraktivitas diluar, agar selalu berusaha mematuhi protokol kesehatan, dengan tetap memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak, serta mengurangi kegiatan lain yang dapat menimbulkan kerumunan” tutupnya.
Sementara itu, pengurus masjid Al-mutalibin mengucapkan terima kasih kepada Koramil 1207-07/Sungai Kakap terutama kepada Babinsa yang telah memberikan sodakoh berupa Al-qur’an. “Ini sangat bermanfaat buat kami terutama masyarakat Dusun Rasau Kapuas ini. Alhamdulillah Babinsa sangat peduli dengan kekurangan Al-qur’an di masjid ini” tuturnya.
(Pendim 1207/BS)