google-site-verification: google09076e6a44bdb237.html Antusias Serta Semangat Personel Satgas TMMD 122 Kodim 1407/Bone Di Bantu Masyarakat Tingkatkan Kualitas Jalan – Mediasriwijaya
TNI

Antusias Serta Semangat Personel Satgas TMMD 122 Kodim 1407/Bone Di Bantu Masyarakat Tingkatkan Kualitas Jalan

BONE – Satgas TMMD 122 Kodim 1407/Bone dibantu masyarakat berantusias dan bersemangat dalam pengerjaan pelebaran jalan dan pembersihan kanan kiri jalan Sepanjang 5000 meter, yang menghubungkan antara Dusun Bompo Desa Mamminasae dengan Dusun 1 Desa Mattappa Bulu,, Kec. Lamuru, Kab. Bone. Minggu (13/10/2024)

Pasiter Satgas TMMD Ke 122 Kodim 1407/Bone Kapten Inf Muh. Arsyad saat berada di lokasi kegiatan mengatakan, bahwa pengerjaan ini lumayan cepat karena antusian dan semangat warga yang ikut serta dalam pengerjaan ini dan Alhamdulillah sampai saat ini semua berjalan dengan baik, ujarnya.

Dirinya juga berharap semoga cuaca mendukung sepanjang pelaksanan Kegiatan. “Jadi, para personil Satgas TMMD dan warga Masyarakat tetap kompak dan tidak ada kendala serta mudah-mudahan bisa selesai tepat waktu,” tuturnya.

Hj. Kamida S.Sos selaku kepala Desa sangat Bersyukur dan berterimah kasih kepada TNI khususnya Personil Satgas TMMD ke 122 yang telah rela meninggalkan keluarganya demi mebangun Desanya.” Ucapa kepala Desa.

Semua pekerjaan yang di lakukan Oleh Satgas TMMD dan Warag menggunakan teknik secara manual. “Pada pengerjaan ini personil Satgas TMMD bersama masyarakat terus bahu membahu dalam mempercepat pembangunan infrastruktur jalan tersebut agar masyarakat bisa menikmatinya,” pungkasnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *