Babinsa Koramil Mempawah Hilir Edukasi Pengendara Terapkan Protokol Kesehatan
Mempawah – Cara mengatasi penyebaran virus Covid-19, dengan menggunakan masker menjadi suatu keharusan oleh semua pihak begitu juga dengan masyarakat. Dengan disiplin protokol kesehatan kemungkinan besar pandemi Covid-19 akan berakhir.
Terkait dengan adanya kegiatan di Desa Binaannya, anggota Babinsa Koramil Mempawah Hilir Sertu Muhadi memberikan edukasi prokes kepada warga yang menghadiri acara lomba Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXI di Desa Pasir Kecamatan Mempawah Hilir, Minggu (6/6/2021).
Babinsa Koramil Mempawah Hilir Sertu Muhadi mengatakan, sesuai dengan peraturan pemerintah untuk menekan penyebaran virus Covid-19 dengan disiplin melaksanakan protokol kesehatan di masa pandemi, sepeti sekarang ini.
“Kami bersama panitia untuk mengimbau kepada masyarakat yang hadir ke acara lomba MTQ di wajibkan menggunakan masker dan ini merupakan syarat dan ketentuan yang mutlak untuk di lakukan baik peserta maupun pengunjung,” ucap Sertu Muhadi.
Ia juga mengajak kepada masyarakat untuk bersama – sama menjaga keamanan lingkungan di Desa Binaannya agar menghindari hal – hal yang tidak diinginkan.
“Selain memberikan imbauan jaga ikut mengamankan jalannya kegiatan lomba Venue MTQ ke XXXI di Desa Pasir dengan harapan agar situasi keamanan wilayah tetap kondusif, dan waspada Covid-19,” tutur Sertu Muhadi.
Sementara itu Sementara itu, Kepala Desa Pasir, Hamid menyampaikan pemberitahuan sebelumnya tentang keharusan kepada para pengunjung dan peserta lomba Venue MTQ XXXI untuk mematuhi protokol kesehatan.
“Saya ucapkan terimakasih kepada Babinsa Desa Pasir yang ikut berpartisipasi untuk mensukseskan kegiatan lomba MTQ, serta memberikan imbauan pentingnya disiplin protokol kesehatan,” ujar Kepala Desa Pasir.